Onsen merupakan tempat pemandian air panas yang bersumber dari air panas alami yang banyak ditemukan di seluruh Jepang. Ini karena Jepang terletak tepat di cincin api pasifik sehingga tidak heran memiliki lebih dari 20.0000 mata air panas.
Jepang memiliki banyak area onsen, tetapi ada lima onsen yang cukup terkenal, di antaranya adalah Dogo, Beppu, Kinugawa, Wakura, dan Hakone. Tak hanya onsen, biasanya juga dilengkapi dengan fasilitas lain seperti penginapan yang bergaya khas Jepang.
Selain itu, onsen diyakini memiliki kekuatan mistik dan suci karena kandungan mineral dari mata air panas bumi. Juga diklaim dapat menyembuhkan radang pada persendian dan memurnikan kulit. Konon, menjadi tempat bagi dewa-dewa kuno untuk menyembuhkan diri.
Pemandangan yang luar biasa indah bisa ditemukan di area onsen. Suasananya begitu pas untuk melepas penat dan mengistirahatkan tubuh dengan bersantai.